JAKARTA - TRANSJURNAL.com - Setelah ditampilkan di acara Indonesia Fashion week pada bulan Februari 2023 lalu, kini di Kontes kecantikan Miss Mega Bintang Indonesia yang perdana digelar di Ciputra Artpreneut Theater, Jakarta, pada Kamis (8/6/2023). Ajang ratu kecantikan yang diinisiasi Ivan Gunawan itu kembali menampilkan kostum batik motif bunga anggrek (sorume) asal Kolaka Timur.
Kegiatan itu, disaksikan langsung Pemerintah Pusat yang disupport dari seluruh komponen dan swasta, baik dari dalam maupun luar Negeri.
Anggrek Sorume menggema di panggung Miss mega bintang indonesia 2023 melalui koleksi eksklusif Anggrek Sorume oleh Ivan Gunawan dengan memberikan tampilan yang elegan dan mewah dalam desain bercorak bunga khas Kolaka Timur.
"Ini bisa menjadi ajang promosi Kolaka Timur di Indonesia dan Dunia, apalagi kegiatan ini merupakan kegiatan yang mengundang banyak perhatian di panggung spesial itu," tulis Kadis Kominfo Koltim.
Anggrek Sorume, kata dia adalah anggrek yang dilestarikan di wilayah Kolaka Timur yang kini menjelma menjadi salah satu Brand yang Elegan dan berciri khas yang di Populerkan Ivan Gunawan.
"Ivan, apresiasi buat ketua Dekranasda Koltim atas ide dan gagasannya mengembangkan potensi yang ada di Kolaka Timur," katanya.
Dengan menampilkan sejumlah model yang memamerkan kecantikan dan keindahan kain tenun bermotif Sorume ini, sangat mengagumkan bagi seluruh yang hadir di acara tersebut.
Selain karena kegigihan seorang Hartini Azis untuk terus menampilkan serta mempromosikan motif salah satu bunga khas Koltim ini, Desainer Ivan Gunawan juga merupakan sosok dibalik penampilan mengagumkan.
Laporan : TJ