Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Kepala Desa Lamoare Sampaikan Hasil Bimtek di Kendari: 20% Dana Desa Wajib untuk Ketahanan Pangan

Monday, 10 February 2025 | February 10, 2025 WIB Last Updated 2025-02-10T10:46:30Z

A'ang Kunaifi (paling kiri) Kades Lamoare bersama rekan Kepala Desa lainnya asal Kolaka Timur saat mengikuti Bimtek di Hotel Claro Kendari di hari pertama. Senin, 10/02/2025. (Ft, Ist)

KENDARI - TRANSJURNAL.com - A'ang Kunaifi, 
Kepala Desa Lamoare, Kecamatan Loea, menghadiri Bimbingan Teknis (Bimtek) yang diselenggarakan di Kota Kendari. Senin, 10/02/2025.


Pada hari pertama kegiatan, ia menyampaikan dari hasil yang diperoleh, terutama terkait kebijakan penggunaan 20% Dana Desa untuk ketahanan pangan yang wajib disertakan dalam Badan Usaha Milik Desa (BUMDes).


Menurutnya, aturan ini bertujuan untuk memperkuat ketahanan pangan di tingkat desa sekaligus mendorong peran BUMDes dalam mengelola sektor pertanian dan pangan secara mandiri. 


"Pengalokasian 20% Dana Desa ini harus diarahkan untuk mendukung program ketahanan pangan, dan BUMDes wajib menjadi bagian dari pengelolaannya agar manfaatnya dapat dirasakan langsung oleh masyarakat," ungkap Kades Lamoare di Kendari. Senin, 10 Februari 2025.


A'ang Kunaifi (belakang tengah) Kades Lamoare bersama rekan Kades Perempuan asal Kolaka Timur 

Kata dia, bimtek ini dihadiri semua kepala desa se Kolaka Timur dari 12 kecamatan, dengan tujuan meningkatkan pemahaman mereka terhadap regulasi terbaru terkait pengelolaan Dana Desa. 


"Selain ketahanan pangan, materi lain yang dibahas dalam Bimtek mencakup penguatan ekonomi desa, inovasi pertanian, serta strategi pemberdayaan masyarakat," pungkasnya. 


Laporan Redaksi

×
Berita Terbaru Update