Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Menteri ATR/BPN Instruksikan Percepatan Penetapan Lahan Pertanian Berkelanjutan dalam Rapim

Monday, 24 March 2025 | March 24, 2025 WIB Last Updated 2025-03-24T07:20:01Z


JAKARTA - TRANSJURNAL.com -
Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) Nusron Wahid memberikan sejumlah arahan strategis kepada jajarannya dalam Rapat Pimpinan (Rapim) yang digelar di Aula Prona Kementerian ATR/BPN, Jakarta, Rabu (19/3).


Instruksi ini merupakan tindak lanjut dari pertemuan Menteri Nusron dengan Menteri Koordinator Bidang Pangan Zulkifli Hasan yang berlangsung awal pekan ini. Salah satu poin utama yang dibahas adalah koordinasi dengan pemerintah daerah (Pemda) dalam penetapan Lahan Pertanian Pangan Berkelanjutan (LP2B).


“Kepada semua Kantor Pertanahan (Kantah), saya instruksikan segera melakukan pendekatan dengan masing-masing Pemda dalam rangka pengusulan penetapan LP2B. Harapannya, langkah ini dapat mengurangi jumlah alih fungsi lahan agar lahan sawah tidak tergerus,” tegas Menteri Nusron.


Selain itu, Menteri Nusron menekankan pentingnya sinkronisasi data pertanahan antara pusat dan daerah guna mempercepat implementasi kebijakan terkait perlindungan lahan pertanian.


Dengan adanya instruksi ini, Kementerian ATR/BPN berharap pengelolaan dan perlindungan lahan pertanian dapat berjalan lebih efektif, sejalan dengan kebijakan ketahanan pangan nasional.


Laporan Redaksi 

×
Berita Terbaru Update